Peluang freelancer bagi mahasiswa

Kenapa freelance dinilai sangat berpeluang bagi mahasiswa? Karena dengan menjadi freelancer, mahasiswa akan bisa belajar dari awal seperti dunia kerja sebenarnya dan lebih bisa mempersiapkan diri ketika nanti lulus kuliah ingin bekerja full time. Selain itu dengan menjadi freelancer ketika menjadi mahasiswa, yang pastinya akan mendapatkan tambahan penghasilan .

Keuntungan menjadi freelancer bagi mahasiswa

Ada beberapa keuntungan ketika memilih freelancer bagi mahasiwa, yaitu :

  1. Fleksibilitas waktu, dengan menjadi freelancer maka kamu bisa menyesuaiakan waktu bekerja dengan jam kampus, karena freelancer itu sendiri sangat fleksibel dalam waktu asal waktu deadline tetap sesuai.
  • Penghasilan tambahan,  dengan menjadi freelancer sudah pasti akan mendapat tambahan penghasilan jadi ga akan dapat proyek tengkyu atau makasi doing. Dan sudah pasti penghasilan ini bisa kamu manfaatkan untuk tambahan biaya kuliah atau tabungan.
  • Pengembangan keterampilan,  dengan menjadi freelancer ketika menjadi mahasiswa maka kamu akan punya banyak keterampilan, dimana ke depannya dapat kamu gunakan sebagai portopolio pekerjaan yang pernah kamu handel.
  • Jaringan professional, dengan menjadi freelancer nggak menutup kemungkinan kamu akan bertemu dengan banyak professional dari berbagai industry dan tentunya bisa kamu  belajar membangun relasi dari awal.

Jenis pekerjaan freelance yang cocok untuk mahasiswa

Ketika kamu ingin jadi freelancer, dan masih mahasiswa ada beberapa pekerjaan yang cocok untuk kamu, yaitu :

  1. Desain grafis
  2. Penerjemah
  3. Pengembang website atau aplikasi
  4. Managemen media social
  5. Pengajar privat

Semua jenis pekerjaan ini merupakan skill dasar yang kamu bisa kembangkan menjadi pekerjaan sampingan, karena biasanya jenis pekerjaan ini sesuai dengan jurusan yang kamu ambil di dunia kuliah.

Platform yang mendukung untuk menjadi freelancer

Ada beberapa platform yang bisa kamu gunakan untuk mencari pekerjaan freelance, yaitu upwork, fiver, freelancer. Beberapa situs ini focus untuk menyediakan beberapa  pekerjaan yang bisa kamu kerjakan dimana saja, kapan saja asal sesuai dengan skill kamu.

Dalam memilih platform, pastikan platform tersebut legal dan aman, karena semakin maraknya peluang freelancer, banyak juga muncul beberapa situs palsu. Selain itu pastikan penyedia pekerkaan sudah terverifikasi pada platform tersebut, sehingga peluang scam pekerjaan tidak terjadi.

Ketika mencari pekerjaan di situs, pastikan kamu punya peluang yang besar, masukkan portopolio, isi semua data profil sebaik mungkin. Hal ini akan memperbesar peluang kamu untuk mendapatkan pekerjaan.

Langkah memulai karir freelancer

  1. Membangun portopolio, portopolio merupakan rekam jejak pekerjaan yang pernah dilakukan, maka pastikan portopolio kamu sesuai dengan pekerjaan yang kamu lamar.
  • Memanfaatkan social media, dengan social media kamu bisa memperkenalkan diri kamu, dan menjelaskan apa aja skill kamu, siapa saja yang pernah menjadi klien kamu. Hal ini biasanya akan meningkatkan kepercayaan klien.
  • Menjaga reputasi dan komunikasi yang baik, setelah mendapatkan klien pastikan kamu menjaga reputasi dan berinteraksi sebaik mungkin sehingga klien bisa memberikan rekomendasi ke kamu ke depannya.

Tantangan menjadi freelancer dan cara mengatasinya

  1. Managemen waktu, ketika menjadi freelance berarti  kamu siap dengan waktu yang full antara bekerja, kuliah dan bermain. Maka dalam managemen waktu perlu kamu lakukan skala prioritas sehingga semua bisa sesuai dengan batas waktu deadline.
  • Ketidakpastian pendapatan, freelancer memang menjanjikan tetapi di balik itu ada ketidakpastian pendapatan, maka ketika kamu ada pendapatan perlu paham tentang managemen keuangan agar ketika tidak ada pekerjaan kamu bisa tetap bertahan sampai mendapat pekerjaan selanjutnya.
  • Persaingan di platform freelance, yang namanya situs freelancer, sudah pasti akan ada banyak sekali persaingan, maka siapkan profil sebaik mungkin juga dengan portopolio yang mumpuni.

Setelah mengenal freelancer untuk mahasiswa, apa kamu siap menjadi freelancer? Kalau aku sih sangat siap, toh waktu bekerja fleksibel dan bisa bekerja dari mana aja kan. Kalau kamu butuh teman untuk diskusi seputar freelancer, feel free to contact me yaaa.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *